INFO BEKASI
-->

Jumat, 30 Agustus 2019

Operasi Patuh Jaya 2019 Di Bekasi, Ratusan Pelanggar Lalin Terjaring


INFONEWS.CO.ID ■ Pada hari pertama Operasi Patuh Jaya 2019 yang digelar oleh Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Metro Bekasi, berhasil menjaring sebanyak 270 pelanggar. Dari jumlah tersebut, pelanggar terbanyak, justru kendaraan yang melawan arus.

“Hari pertama Operasi Patuh Jaya 2019 dan pelaksanaannya di Cikarang,” papar Kasat Lantas Polres Metro Kaubupaten Bekasi, AKBP Tartono, Jumat (30/8).

Disebutkan Tartono bahwa dari 270 pelanggar, terbanyak adalah melawan arus. “Ini menunjukkan kesadaran berlalu lintas masyarakat masih minim,” tegasnya.

Operasi Patuh Jaya 2018 secara serentak dilaksanakan 29 Agustus sampai dengan 11 September 2019, juga diharapkan dapat meningkatkan kepatuhan masyarakat berlalulintas.

Operasi tersebut juga dapat meningkatkan kepatuhan masyarakat dalam berlalu lintas, mengurangi angka kecelakaan, dan meningkatkan ketertiban dalam berlalu lintas di wilayah DKI Jakarta.

Ada tujuh jenis pelanggaran yang menjadi target operasi adalah:
1. Pengemudi yang melawan arus.
2. Pengemudi yang berusia di bawah 17 tahun.
3. Pengemudi yang menggunakan rotator atau rotator yang bukan peruntukannya.
4. Pengemudi yang menggunakan ponsel saat mengendarai kendaraan bermotor.
5. Pengemudi dan penumpang sepeda motor yang tidak menggunakan helm SNI.
6. Pengemudi kendaraan bermotor yang menggunakan narkoba atau minuman keras. ■ RED/GOES

Minggu, 28 Juli 2019

Perangi Faham Radikalisme, Polres Metro Bekasi akan Sosialisasi Ke Sekolah

 Perangi Faham Radikalisme, Polres Metro Bekasi akan Sosialisasi Ke Sekolah

INFONEWS.CO.ID ■ Polres Metro Bekasi bersama Pemerintah Kabupaten Bekasi berkomitmen penandatangan Nota kesepahaman dan mendukung upaya pencegahan paham radikalisme, yang berlangsung di ruang rapat Polres Metro Bekasi (Jum,at 26/7/2019).

Penandatangan Memorandum Of Understanding (MOU) Nota Kesepahaman tersebut berisi tentang kesepakatan bersama dalam rangka pencegahan penyebaran paham radikalisme di wilayah Pemerintahan Kabupaten Bekasi.

Usai MoU, Eka Supria Atmaja, Bupati Kabupaten Bekasi mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi apa yang dilakukan Polres Metro Bekasi.

Tak hanya itu, Bupati juga berterima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dalam kegiatan ini.

Baik dari Pemerintah Kabupaten Bekasi maupun Polres Metro Bekasi menilai positif atas kesepakatan ini. Diharapkan dengan adanya kesepahaman ini, semua dapat bekerja sama dan bersinergi dalam hal pemberian penyuluhan dan pemahaman kepada masyarakat upaya pencegahan penyebaran paham radikalisme.

Eka Supria Atmaja juga menegaskan pentingnya kebersamaan untuk hasil maksimal atas MoU tersebut.

Sementara itu, Kapolres Metro Bekasi Kombes Pol. Candra Sukma Kumara mengatakan, akan melakukan sosialisasi dengan memberikan edukasi dan penyuluhan kepada masyarakat tentang pencegahan paham radikalisme.

”Yang menjadi target nantinya kita akan masuk ke sekolah–sekolah. Kita berikan pengertian dan penyuluhan terhadap anak-anak sekolah yang memang rasa ingin tahunya lebih besar," kata Kombes Pol. Candra Sukma Kumara.

Dengan penyuluhan tersebut, kata Candra, dapat meningkatkan wawasan dan pemahaman bagi para pelajar tentang paham dan aliran yang dapat membahayakan pertumbuhan generasi muda.

"Selain itu, juga sebagai langkah strategi dalam menangkal dan membentengi diri dari paham radikalisme," imbuhnya.

Saya berharap, lanjut Candra, khususnya para generasi muda, baik pelajar mau pun masyarakat akan lebih waspada terhadap ancaman dari luar. Karena itu, generasi muda perlu memahami lingkungannya, sehingga tidak mudah terpengaruh dengan adanya isu isu berita hoax terkait aliran radikal. (AINSYAM/BBR/MBP-N)

Rabu, 17 Juli 2019

Mendadak 70 Pejabat Pemkab Bekasi di Tes Urine, Hasilnya 2 Terindikasi Positif

Mendadak 70 Pejabat Pemkab Bekasi di Tes Urine, Hasilnya 2 Terindikasi Positif

INFONEWS.CO.ID ■ Sebanyak 70 ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bekasi mengikuti tes Urine yang digelar oleh Badan Narkotika Kabupaten Bekasi, Rabu (17/7) bertempat di Aula Kantor Diskominfosantik.

Adapun ASN yang dilakukan tes terdiri dari para Pejabat Tinggi Pratama (Eselon II) dan Pejabat Administrator (Eselon III).

Dr. Aab selaku Tim Medis Badan Narkotika Kabupaten Bekasi menyampaikan bahwa kegiatan yang dilaksanakan pada hari ini bertujuan untuk mengedukasi serta memberikan pembinaan kepada para ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bekasi.

Menurutnya pengambilan sampel urine yang dilakukan untuk mengetahui ada tidaknya ASN yang terindikasi melakukan penyalahgunaan Narkoba khususnya di kalangan pejabat.

Dirinya menyampaikan bahwa dari 70 orang yang dilakukan tes urine, terdapat dua orang yang terindikasi positif. Tetapi menurutnya hasil yang ditemukan tidak mengarah kepada penyalahgunaan narkoba dikarenakan dua orang yang dimaksud memiliki bukti sedang dalam masa terapi penyembuhan penyakit dari dokter.

“Dari 70 orang yang diperiksa dengan 6 Parameter pemeriksaan, ada dua orang yang terindikasi positif, namun yang bersangkutan diketahui sedang melakukan masa penyembuhan penyakit,” ucap Dr Aab.

Sementara itu, Alisyahbana selaku Kepala Badan Kepegawaian dan Pendidikan Pelatihan Daerah Kabupaten Bekasi menyampaikan bahwa pemeriksaan Urine akan dilakukan ke seluruh ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bekasi secara bertahap. Saat ini pemeriksaan baru dilakukan kepada Pejabat Eselon II dan III.

“Pemkab Bekasi akan terus bekerjasama dengan BNK Kabupaten Bekasi untuk melakukan Tes Urine ke seluruh ASN di lingkungan pemerintah Kabupaten Bekasi,” tegasnya.

Ali menambahkan, bahwa Pemkab Bekasi mendukung segala upaya pemerintah Kabupaten Bekasi dalam pemberantasan peredaran Narkoba khususnya di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bekasi. Menurutnya yang dilakukan hari ini juga dalam rangka mendukung terwujudnya Bekasi Baru Bekasi Bersih yang digalakkan oleh Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja.

“Untuk mewujudkan Bekasi Baru Bekasi Bersih, maka perlu dipastikan bahwa ASN Pemkab Bekasi juga bersih dari penyalahgunaan Narkoba,” tutupnya. (Humas_Kab_Bekasi)

Minggu, 14 Juli 2019

HMI Berharap Kursi Wakil Bupati Bekasi Diemban Para Aktifis


INFONEWS.CO.ID ■ Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Bekasi menilai kekosongan kursi wakil bupati di pemerintahan daerah hari ini menjadi sorotan publik. Hal ini yang kemudian membuat pandangan masyarakat menilai negatif soal politik yang ada di Kabupaten Bekasi.

Sudah banyak dari berbagai unsur yang mendaftarkan  diri untuk menduduki kursi wabup, dari tingkat ASN hingga berbagai koalisi ikut merapat khususnya dari partai Golkar, Hanura dan PPP sisanya diisi oleh masyarakat umum.

Kabid PPD (Partisipasi Pembangunan Daerah) Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Bekasi, Bongsu Syahputra menginginkan mantan-mantan aktivis serta putra daerah untuk bisa mengisi kursi wabup yang masih kosong.

"Aktivis sudah pernah merasakan proses saat mengemban amanah organisasinya. Begitupun putra daerah yang mempunyai nilai plus mengetahui kondisi daerah tersebut secara dalam dan berpengalaman tentang tempat kelahirannya," ujar Bungsu dalam rilisnya pada Sabtu (13/7/2019).

Dia juga  menyayangkan bila kursi tersebut didapatkan oleh koalisi partai (Golkar), mengingat kasus korupsi yang dilakukan Neneng Hasanah Yasin, bisa terulang kembali.

"Bila kita tidak mengantisipasi hal-hal tidak terpuji yaitu korupsi massal dan berjamaah. Bisa terulang kembali kasus  korupsi di Bekasi," pungkasnya.

Sabtu, 13 Juli 2019

Daeng Jamal Selenggarakan Kontes Dangdut di Kalijodo, PPWI Sampaikan Apresiasi


INFONEWS.CO.ID ■ "Saya menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang tinggi kepada Daeng Jamal bersama seluruh crew pendukung dalam penyelenggaraan Kontes Dangdut Bintang Timur Season 2 di Ruang Terbuka Hijau Kalijodo, Jakarta Utara, malam ini." Demikian disampaikan Ketua Umum Persatuan Pewarta Warga Indonesia (PPWI), Wilson Lalengke, S.Pd, M.Sc, MA saat diminta memberikan sambutan pada acara Kontes Dangdut, Sabtu, 12 Juli 2019.

Performance final oleh 10 finalis malam ini sungguh luar biasa, ditonton oleh hampir 10 ribu penonton. Masyarakat terlihat sangat antusias untuk menghadiri dan menikmati suguhan hiburan mewah namun gratis pengisi malam minggu ini.

Dewan juri yang dihadirkan tidak tanggung-tanggung, Di antara mereka ada Mas Mansyur S dan pencipta lagu bernuansa dangdut dari negeri jiran Malaysia, Adit OB

"Saya menilai event ini merupakan salah satu inisiasi kreatif yang patut diapresiasi, tidak hanya untuk tingkat daerah DKI Jakarta, tapi juga di tingkat Nasional, bahkan internasional," imbuh alumni PPRA-48 Lemhannas RI tahun 2012 yang diundang secara khusus oleh Daeng Jamal itu.

Wilson yang menyaksikan acara hingga penampilan penyanyi dangdut terakhir merasa sangat terhibur dengan penampilan semua peserta. "Mendengarkan lantunan dangdut di ruang terbuka hijau menjadi spesial dan unik, nuansa alam cukup kental menghiasi penampilan para peserta. Agak berbeda dengan suguhan dangdut di dalam ruangan yàa, lebih asyik menurut saya," ujar Wilson lagi.

Acara yang dipandu host profesional, Palu Butung & Yoga Pluto, itu menghadirkan pedangdut muda usia yang mencoba talenta di bidang tarik suara yang mereka miliki. Peserta datang dari berbagai daerah seputaran Jakarta dan Bandung, Jawa Barat.

Daeng Jamal sebagai penyelengara kontes ini merasa sangat bahagia atas apa yang ia inisiasi dan laksanakan malam ini. "Saya bahagia sekali karena bisa memberikan hiburan gratis bagi masyarakat, dan melihat belasan ribu penonton yang datang untuk menikmati Kontes Dangdut Bintang Timur ini," ujar Daeng Jamal di sela-sela penampilan para finalis.

Dirinya berharap dapat terus menyelenggarakan kegiatan seni dan budaya yang menarik dan menghibur bagi masyarakat. "Saya sangat termotivasi untuk terus membuat acara-acara semacam ini, menghibur masyarakat itu menyenangkan sekali buat saya," imbuh Daeng Jamal.

Berikut informasi tentang pendukung acara sebagai berikut:

Dewan Juri: Adit OB, Jakcky Hasan, Calista Bella, Ricky Likoer, Eko

Bintang Tamu: H.Khalik Karim, H. Mansyur. S, Boy Sahara, Yunita Ababil, Maya Angkasa.

Artis RTH Kalijodo: Iceu AB, Murni, Hendrian, Leli Agatha, Herman, (Kondut 1) Mia Mirza BT.

10 Finalis Kontes Dangdut Bintang Timur Season 2: Dewo, Nia, Arman, Antoni, Oban, Mahesa, Apon, Yati, Tomi, Amalia. (rls/wl)


Kamis, 11 Juli 2019

Panglima TNI Lantik 169 Perwira Prajurit Karier TNI TA 2019


INFONEWS.CO.ID ■ Panglima TNI, Marsekal TNI  Hadi Tjahjanto, S.I.P., melantik dan mengambil sumpah 169 Perwira Prajurit Karier (Pa PK) TNI pada Upacara Prasetia Perwira Tahun 2019 di Lapangan Sapta Marga Akademi Militer (Akmil), Magelang, Jawa Tengah, Kamis (11/7/2019).

Perwira Prajurit Karier TNI merupakan Perwira yang bersumber dari Sarjana dan Diploma yang direkrut untuk menjadi prajurit TNI. Sebanyak 169 Pa PK TNI tersebut, terdiri dari 81 personel TNI AD (64 pria  dan 17 wanita), 40 personel TNI AL (31 pria dan 9 wanita) dan 48 personel TNI AU (46 pria dan 2 wanita).

Pada Upacara Prasetia Perwira tahun 2019, Lulusan terbaik pria memperoleh anugerah Trisura Jalu Wiratama diraih oleh Letda Ctp zulhan effendi S.Si., M.Sc., dan Letda Adm Zulfan, S.E. Sedangkan untuk wanita memperoleh anugerah Trisura Wanodya Wiratama diraih oleh Letda Laut (K/W) drg Frida Fardanila Asmoro.

Panglima TNI Marsekal TNI  Hadi Tjahjanto dalam amanatnya menyampaikan bahwa Prasetia Perwira (Praspa) yang diikrarkan pada upacara hari ini adalah komitmen awal para Perwira sekalian untuk memasuki ruang pengabdian kepada TNI, bangsa dan negara, yang harus dilakukan dengan sikap ksatria yang loyal penuh kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia. “Jadikan kebanggaan itu sebagai pemacu diri untuk menunjukkan karya nyata sebagai Perwira nantinya,” ucapnya.

Panglima TNI berpesan agar selalu mengucap syukur dan berterima kasih kepada Tuhan serta mohon doa restu kedua orang tua dan keluarga demi tugas-tugas selanjutnya. “Saya perintahkan kepada para Perwira untuk tidak berhenti membina diri. Gunakan kesempatan yang ada, termasuk pendidikan lanjutan nantinya, untuk meningkatkan kemampuan dan memperkuat wawasan,” ujarnya.

“Jadikan kode etik Perwira Budhi Bhakti Wira Utama, Sapta Marga, Sumpah Prajurit, serta Delapan Wajib TNI sebagai pedoman dalam setiap pelaksanaan tugas, dimanapun kalian ditugaskan,” harap Marsekal TNI  Hadi Tjahjanto.

Tampak hadi pada acara tersebut, Ketum Dharma Pertiwi Ny. Nanny Hadi Tjahjanto, Kasal Laksamana TNI Siwi Sukma Adji, S.E., M.M., Kasau Marsekal TNI Yuyu Sutisna, S.E., M.M., Wakasad Letjen TNI Tatang Sulaeman, Irjen TNI Letjen TNI M. Herindra, M.A., M.Sc., Komandan Kodiklat TNI AD Letjen TNI A.M. Putranto, S.Sos., Komandan Kodiklat TNI Mayjen TNI Benny Indra Pujihastono, S.I.P., Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Mochamad Effendi, Gubernur Akmil Mayjen TNI Dudung Abdurachman, dan Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Rudy Sufahriadi.
© Copyright 2018 INFONEWS.CO.ID | All Right Reserved