Blunder Sering Menerpa Petahana, Pengamat: Koalisi Jokowi Sudah tidak Solid - INFONEWS.CO.ID
-->

Sabtu, 15 Desember 2018

Blunder Sering Menerpa Petahana, Pengamat: Koalisi Jokowi Sudah tidak Solid

Blunder Sering Menerpa Petahana, Pengamat: Koalisi Jokowi Sudah tidak Solid


INFONEWS.CO.ID ■ Berbagai pernyataan blunder koalisi Jokowi seperti PSI yang melarang poligami, aturan berjilbab bagi PNS walaupun sudah dicabut menggerus elektabilitas Jokowi.

Demikian dikatakan pengamat politik Muslim Arbi kepada suaranasional, Sabtu (15/12). “PSI mempunyai dampak negatif di koalisi Jokowi,” kata Muslim.

Kata Muslim, Golkar juga protes atas pernyataan PSI yang selalu menyudutkan Orde Baru. “Belum lagi masalah penolakan perda syariah oleh PSI. citra Jokowi makin buruk,” papar Muslim.

Muslim mengatakan, PDIP dan Golkar juga berbeda pendapat tentang Perda Syariah. “PDIP jelas menolak tetapi Golkar berpendapat Perda Syariah bagian kearifan lokal dan aspirasi masyarakat setempat,” papar Muslim.

Selain itu, ia melihat koalisi Jokowi sudah tidak solid karena masing-masing berjuang untuk menaikkan suara di Pemilu 2019.

“Hanya PDIP dan PKB yang mempunyai dampak langsung perolehan suara di Pemilu 2019. Jokowi representasi PDIP dan KH Ma’ruf Amin mewakili PKB,” jelas Muslim.[sn]

BERITA TERKAIT

BERITA TERBARU

Loading...
© Copyright 2018 INFONEWS.CO.ID | All Right Reserved