INFONEWS.CO.ID ■ Jajaran Muspika Medan Helvetia beserta warga kecamatan Medan Helvetia melaksanakan sholat subuh berjamaah bersama Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Dadang Hartanto di Masjid Istiqomah di jalan Istiqomah kecamatan Medan Helvetia, Sabtu (19/01/2019)
Giat sholat subuh berjamaah ini dihadiri juga Dir tahti Polda Sumut Akbp AE Hutabarat, Kapolsek Helvetia, Kompol.Hj.Trila Murni, Camat Medan Helvetia Parlaungan, Waka Polsek Helvetia, serta Jamaah Masjid Istiqomah yang melaksanakan sholat subuh berjamaah.
Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Dr Dadang Hartanto dalam pesan Kamtibmasnya mengatakan kegiatan sholat subuh ini hanya semata-mata untuk ibadah yaitu mendekatkan diri kepada Allah SWT.
"Program kami memakmurkan Masjid yaitu dengan cara menggiatkan sholat subuh berjamaah, magrib mengaji dan jum'at barokah. Kegiatan ini serentak Kami laksanakan setiap hari di jajaran Polrestabes Medan dan semata-mata untuk mendapatkan ridho Allah SWT. Karena didalamnya terdapat makna bersilaturahim kepada masyarakat serta menyampaikan beberapa informasi," katanya.
Menurut Kapolrestabes kegiatan ini juga dilakukan guna bertujuan membentuk Personel Polri takut kepada Allah SWT, sehingga dalam melaksanakan tugas menjadi Amanah.
"Saya berharap masyarakat juga ikut aktif mengawali kegiatan dari masjid supaya masyarakat menjadi baik, sehingga terciptanya memelihara keamanan dan ketertiban. Ke depan, mari kita gelorakan sambil mengajak keluarga, tetangga dan saudara untuk memelihara keamanan dan ketertiban," katanya. (Rasyid/Rls)
FOLLOW THE INFONEWS.CO.ID AT TWITTER TO GET THE LATEST INFORMATION OR UPDATE
Follow INFONEWS.CO.ID on Instagram to get the latest information or updates
Follow our Instagram